News Update :
Home » » Hasil Chelsea vs Maribor

Hasil Chelsea vs Maribor

Penulis : Unknown on Selasa, 21 Oktober 2014 | 15.12

 

Chelsea Menang Telak Dengan Skor 6-0


Hasil Liga Champions Eropa 2014 antara Chelsea vs Maribor berakhir dengan skor 6-0. Eden Hazard (2 gol), Loic Remy, Didier Drogba, dan John Terry menjadi pencetak gol bagi tuan rumah yang bercokol di puncak klasemen Liga Champion Grup E. Gol bunuh diri Mitja Viler menambah pesta tim B The Blues yang menjauh dari kejaran Schalke 04.

Chelsea yang hingga kini tidak tersentuh di Liga Inggris menurunkan para pemain cadangan dalam laga kontra Maribor pada Rabu (22/10). Penyerang Loic Remy masuk dalam starting XI. Ia hanya bertahan selama seperempat jam karena cedera, tetapi mampu mencetak satu gol.


13 menit setelah kick-off, ia sukses menggetarkan gawang Jasmin Handanovic lewat tendangan kencang. Begitu penyerang Prancis ini mesti ditarik keluar, Jose Mourinho hanya punya pilihan pada Didier Drogba. Namun seperti Remy, faktanya sang penyerang uzur bisa mencetak gol pula.

FBL-EUR-C1-CHELSEA-MARIBOR

Menit 22. Ales Mertelj melakukan hand ball di kotak terlarang. Hadiah penalti untuk tuan rumah dieksekusi oleh Drogba dengan mulus, dan keampuhan Chelsea tidak berhenti sampai di situ. Delapan menit berselang giliran kapten John Terry yang memperbesar skor menyelesaikan umpan Cesc Fabregas.

Dominasi Chelsea yang mutlak sepanjang babak pertama, berlanjut pada paruh kedua. Menit 54, gol tuan rumah bertambah meski dicetak pemain lawan. Filipe Luis menciptakan keriuhan di kotak penalti lawan sebelum potongan Eden Hazard membentur Mitja Viler dan masuk ke gawang sendiri.

Pelanggaran Marco Suler terhadap Branislav Ivanovic berbuah penalti. Eden Hazard sukses mengeksekusiny. Satu gol lagi dari sang man of the match membuat The Blues menutup laga dengan skor 6-0. Kemenangan besar lagi bagi Jose Mourinho bahkan tanpa tim utama Chelsea.

  • Gol: Loic Rémy ’13, Didier Drogba ’23 pen., John Terry ’31, Mitja Viler ’54 b.d., Eden Hazard ’78 pen dan ’90

Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Design Template by | Support by | Powered by Blogger