Hasil Drawing Semifinal Liga Eropa 2014
Hasil Drawing Semifinal Liga Eropa 2014 mempertemukan
Sevilla vs Valencai dan Benfica vs Juventus. Undian semi final Europa League
ini akan membuat Liga Spanyol memiliki satu tim di final.
Jadwal Semifinal Liga Europa 2014 untuk semifinal ini akan
berlangsungpada 25 April 2014 (leg pertama) dan 2 Mei 2014 (leg kedua).
Dengan hasil undian Europa League yang demikian, pupuslah
harapan Valencia dan Sevilla untuk menjadikan final Liga Europa tahun ini diisi
oleh dua tim asal Liga BBVA. Keduanya harus saling bunuh untuk menentukan siapa
yang layak berangkat ke Turin bulan depan.
Sevilla dan Valencia belum pernah sekalipun bersua di
kompetisi Eropa. Sementara itu, di liga domestik, Los Che memang menang dalam
dua laga home melawan klub Andalusia. Namun, mereka juga tidak pernah menang
dalam 11 pertandingan tertakhir di Ramon Sanchez Pijzuan sejak Mei 2004.
Pertarungan yang tak kalah alot akan terjadi antara Benfica
vs Juventus. Kedua tim adalah kekuatan besar di Eropa dan memiliki sejarah
kuat. Ini adalah pertemuan ketiga kedua klub di kompetisi Eropa. Namun, inilah
persuaan pertama di ajang Europa League.
Juventus dan Benfica sudah bertemu pada semifinal Liga
Champions musim 1967-1968. Benfica unggul 3-0 dalam agregat. Namun, pada
perempat final Piala UEFA 1992-1993, Juventus berhasil menyingkirkan wakil Liga
Portugal dengan agregat 4-2.
Jadwal Semifinal Liga Eropa 2014 :
Leg Pertama (25 April 2014 pukul 02.05 WIB)
- Sevilla vs Valencia
- Benfica vs Juventus
Leg Kedua 92 Mei 2014 pukul 02.05 WIB)
- Valencia vs Sevilla
- Juventus vs Benfica