Real Madrid Lolos Ke Perempat Final LCE 2014
Real Madrid vs Schalke 04 dan Sesuai janji Carlo Ancelotti,
demi menghemat tenaga di El Clasico kontra Barcelona, Real Madrid memainkan
para pemain cadangan untuk laga kontra Schalke.
Namun, baru dua menit berjalan, Jese Rodriguez sang bintang
muda sudah cedera oleh pelanggaran Sean Kolasinac. Tak ada pilihan lain kecuali
memainkan Gareth Bale.
Real Madrid kemudian unggul lebih dahulu. Lebih baik dalam
jumlah tembakan dan penguasaan bola, tuan rumah unggul pada menit 21. Gareth
Bale yang bekerjasama dengan Alvaro Morata mengirim umpan silang yang
dituntaskan dengan baik oleh Cristiano Ronaldo.
Serangan cepat dari tim tamu berujung pada kaki Tim
Hoogland. Dilepaskannya tembakan yang membentur Sergio Ramos. Bola berbelok
arah, Iker Casillas mati langkah, dan gawang Real Madrid terkoyak. 1-1.
Real Madrid masih menunjukkan ambisi mereka mencetak gol.
Schalke bergantung pada ketangkasan Ralf Fahrmann yang harus membendung
kesempatan CR7 dan Isco di awal babak kedua. Los Blancos sendiri dalam kurun
waktu 1 jam melepaskan 10 tembakan tepat sasaran.
Dalam tempo dua menit, Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata
bergantian mencatatkan nama di papan skor. Gareth Bale juga kembali menunjukkan
peran vital dengan assist untuk gol ketiga Real Madrid.
Hasil Real Madrid vs Schalke 04 Skor akhir 3-1 untuk Real
Madrid. Mereka lolos dengan penuh gaya; dan menebar ancaman kepada siapa pun
lawan di babak 8 besar liga champons eropa 2014.
Susunan Pemain Real Madrid vs Schalke 04 :
- Real Madrid (4-3-3): Casillas, Varane, Ramos (Carvajal ’70), Fábio Coentrão, Nacho, Xabi Alonso (Casemiro ’46), Isco, Illarramendi, Ronaldo, Jesé (Bale ’8), Morata
- Schalke (4-2-3-1): Fährmann, Hoogland, Höwedes (Papadopoulos ’58), Matip, Kolasinac, Meyer, Draxler, Ayhan (Annan ’81), Neustädter, Obasi, Huntelaar (Szalai ’46)