News Update :
Home » » Hasil Pertandingan AC Milan vs Atletico Madrid

Hasil Pertandingan AC Milan vs Atletico Madrid

Penulis : Unknown on Rabu, 19 Februari 2014 | 14.19

 

Atletico Madrid Menang Disan Siro


AC Milan skema 4-2-3-1 dan bertumpu pada Mario Balotelli di lini depan, AC Milan yang dibimbing Clarence Seedorf sebenarnya melakoni babak pertama dengan baik. 

Memang, mereka sempat memulai laga dengan lambat. Sebaliknya, Atletico melakoni pendekatan apik di San Siro.

Kaka membentur tiang di menit 14. Setelah penyelamatan gemilang Thibaut Courtois atas tandukan Andrea Poli di menit 18, tuan rumah masih menghasilkan kesempatan lagi via Kaka dan Mario Balotelli. Namun, skor 0-0 tetap bertahan hingga turun minum.


Milan masih terus berusaha menggempur Atleti. Hal ini bisa terlihat dari jumlah tembakan mereka yang cukup mencolok. Namun, lebih banyak yang terbuang percuma. Menit 58, Courtois lagi-lagi melakukan penyelamatan penting atas upaya Adel Taarabt.

Atletico Madrid akhirnya berhasil mencuri gol di menit 83. Berawal dari sepak pojok kapten Gabi yang gagal dibuang oleh bek Milan, Diego Costa mencetak gol ke-27-nya musim ini. 

AC Milan tersentak, tapi waktu tak cukup untuk mencari gol balasan. Mereka tumbang di kandang, dan mungkin saja tak ada wakil Serie-A di babak perempat final.

Hasil Pertandingan AC Milan vs Atletico Madrid skor 0-1 di San Siro, gol tunggal Diego Costa lahir di menit 83 untuk membuat Atleti unggul di leg pertama babak 16 besar Liga Champion 2013-14 (20/2/2014)
Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Design Template by | Support by | Powered by Blogger